AS Roma kedatangan penjaga gawang baru. Adalah Pau Lopez, kiper yang sebelumnya menjaga gawang Real Betis, kini bergabung dengan AS Roma. Pada musim 2019/2020 ini, Lopez akan resmi bermain di Liga Italia. Melihat rekam jejak Lopez, liveskor terbaru pertandingannya di Liga Spanyol cukup positif. Dari keseluruhan live skor bola dalam 34 penampilannya sepanjang musim lalu, ia mencatatkan 10 kali sapu bersih. Hal ini menjadi salah satu pertimbangan AS Roma menginginkan kiper 24 tahun tersebut.
Pindahnya Pau Lopez ke AS Roma disahkan setelah terjadi kesepakatan nilai transfer antara Real Betis dengan tim raksasa Italia tersebut. Kedua tim menyepakati nilai transfer Lopez sebesar 23,5 juta euro. Nilai ini belum termasuk bonus yang jika ditotal dapat mencapai hingga 28 juta euro. Namun uang transfer Lopez tersebut tak akan diserahkan kepada Real Betis. Pasalnya, Real Betis masih memiliki utang pada Roma atas transfer Antonio Sanabria ke Genoa. Transfer Lopez ini sekaligus mengurangi hutang Real Betis tersebut.
Mendapatkan kesempatan merumput di Liga Italia merupakan kesempatan yang berharga bagi seorang Pau Lopez. Ia mengakui tak mungkin membiarkan kesempatan sebesar ini berlalu begitu saja. Terlebih tawaran datang dari tim besar Italia. Bagi Lopez, kesempatan ini merupakan tantangan yang luar biasa. Tidak hanya Pau Lopez yang bersemangat, pihak AS Roma juga merasa sangat gembira dengan hadirnya Lopez dalam tim mereka. Menurut Direktur Olahraga AS Roma, Gianluca Petrachi, tim mereka merasa puas dapat menggaet pemain muda seperti Lopez yang telah memiliki banyak pengalaman bermain di La Liga. Roma juga meyakini bahwa Lopez akan sukses bersama pelatih Paulo Fonseca beserta jajarannya.
Sebelum bergabungnya Pau Lopez, AS Roma juga telah mencatatkan hasil-hasil pertandingan yang cenderung positif. Seperti dalam liveskor terbaru pertandingan AS Roma melawan Parma pada 27 Mei lalu, Roma unggul dengan liveskor bola 2 – 1. Sepanjang tahun 2019, Roma hanya mencatatkan 5 pertandingan yang mengalami kekalahan. Kekalahan terbesar dialami saat menghadapi Fiorentina dalam babak perempat final Coppa Italia. Liveskor bola laga tersebut adalah 7 – 1 untuk kemenangan Fiorentina, juga disertai kartu merah untuk AS Roma. Selebihnya, Roma telah mengantongi 12 kali kemenangan sepanjang pertandingan di tahun ini, dan sisanya berakhir dengan skor imbang. Menyambut kedatangan Pau Lopez sebagai penjaga gawang baru, AS Roma kian optimis menatap hasil-hasil gemilang yang akan didapatkan nantinya. Lopez dikontrak bersama Roma selama 5 tahun ke depan. Setelah bergabung dengan Roma, Lopez akan mengenakan seragam Giallorossi yang bernomor punggung 13. Dengan pengalaman bermain di lebih dari 100 kali pertandingan, Pau Lopez menjadi sebuah harapan baru yang cerah bagi AS Roma.