Menurut data akurat yang tertera pada jadwal bola, awal pertandingan kualifikasi piala dunia 2022, khususnya grup G dilaksanakan tanggal (5/9/2019). Sebuah permulaan yang begitu menegangkan, karena tiap tim dalam grup G berebut posisi kemenangan. Begitu juga dengan tim Thailand dan Vietnam. Keduanya juga saling berambisi merebut skor kemenangan pertama. Alhasil, pelatihlah yang harus memutar otak dalam pengaturan strategi bermain.
Duel Pelatih Hebat Kelas Asia Pada Laga Thailand VS Malaysia
Penggunaan strategi terbaik serta tidak membosankan diperlukan kedua tim Asia Tenggara ini. Demi memenuhi ambisi, kedua negara tersebut menggunakan pelatih dari wilayah Asia bagian Timur yakni Jepang dan Korea Selatan. Akira Nishino ditunjuk sebagai pelatih tim negeri gajah putih Thailand. Penunjukkan ini tidak lain karena, pelatih asal Jepang tersebut membawa timnas negara asalnya mampu bersinar pada piala dunia musim lalu.
Liveskor terbaru memberikan informasi, bahwa saat laga pembuka piala dunia 2018, timnas Jepang berhasil unggul dari Kolumbia dengan nilai 2-1. Ini merupakan pertama kali bagian Asia mampu mengalahkan negara bagian Amerika tersebut. Tidak cukup itu saja, Nishino mampu membuat Jepang berada pada babak 16 besar piala dunia 2018. Prestasi yang luar biasa.
Torehan prestasi tersebut membuat pihak Thailand mantap merekrutnya. Semoga ide segar dari Nishino mampu membawa Thailand pada posisi aman untuk kualifikasi piala dunia tahun 2022. Walaupun berasal dari Asia Tenggara, mereka optimis terus melaju sampai di puncak klasemen. Apalagi menurut jadwal bola Thailand akan bermain di kandang sendiri untuk laga awal kualifikasi ini sehingga timnas Thailand harus mampu memberikan pembuktian terbaik.
Seolah tidak mau kalah dengan rivalnya, Vietnam juga merekrut pelatih kelas Asia yang berasal dari negeri ginseng Korea Salatan. Dia adalah Park Hang Seo Pelatih yang satu ini sudah pernah memberikan prestasi gemilang untuk negaranya. Tepatnya pada gelaran piala dunia tahun 2002. Dia menjadi asisten pelatih untuk timnas Korea. Hasil pencapaian terbaik ditunjukkan dengan lolosnya tim Korea Selatan ke babak semifinal. Sekaligus sebagai negara Asia pertama yang mampu menembus posisi ini pada zamannya.
Tidak adal alasan lagi bagi Vietnam untuk pembuktian prestasi olahraganya. Pelatih dengan jam terbang tinggi sekelas internasional. Akan mampu memberikan warna permainan tersendiri saat pertandingan dimulai.
Adu pelatih terbaik ini tentu saja menguntungkan kedua belah negara.Mereka akan sama-sama optimis mencapai sebuah kemenangan. Dengan kualitas pelatih yang dimiliki, akan mampu mendorong pemain untuk menghidupkan permainan di tengah lapangan hijau. Bisa jadi kedua negara ini akan mampu memenangkan setiap laga. Semua bisa saja terjadi, ketika pertandingan dimulai.