Nigeria Raih Juara Tiga Piala Afrika 2019

Nigeria Raih Juara Tiga Piala Afrika 2019

Nigeria baru saja menyelesaikan laga melawan Tunisia pada jadwal bola hari ini, Kamis 18 Juli 2019. Liveskor terbaru pertandingan ini hanya menghasilkan selisih angka tipis, yakni 1 – 0. Tim manakah yang memperoleh skor satu gol tersebut? Berikut beberapa fakta pertandingan antara Nigeria melawan Tunisia.

1.  Nigeria resmi menyandang predikat juara tiga

Nigeria berhasil mengalahkan Tunisia dalam pertandingan hari ini dengan skor 1 – 0. Dengan demikian, Nigeria resmi berstatus sebagai juara tiga dalam ajang Piala Afrika 2019. Proses terciptanya gol ini juga terbilang menarik. Pasalnya, Nigeria hanya butuh waktu tiga menit untung membuat tim nasional Tunisia harus putar otak untuk menyeimbangkan skor pertandingan. Tunisia mencoba peruntungan, terutama di babak kedua. Cukup banyak peluang muncul bagi Tunisia untuk menghindari ketertinggalan. Sayangnya, hingga peluit tanda pertandingan berakhir ditiup, Tunisia masih belum mampu membuahkan gol satu pun.

2. Rekam jejak pertemuan terakhir

Pertandingan memperebutkan juara tiga antara Nigeria dan Tunisia berlangsung Kamis ini pada pukul 02.00 dini hari tadi. Jika melihat rekam jejak pertemuan kedua tim sebelumnya, khususnya di Piala Afrika, kedua tim terakhir bertemu pada tahun 2006. Saat itu kedua tim berhadapan dalam laga perempat final dengan hasil seri, namun akhirnya Nigeria yang lolos ke babak semi final setelah menang adu pinalti 6 – 5. Hasil ini sekaligus membayar kekalahan Nigeria dalam Piala Afrika 2004. Pada tahun tersebut, Piala Afrika diadakan di Tunisia. Tunisia yang berperan sebagai tuan rumah sekaligus peserta berhasil mengalahkan Nigeria setelah menang dengan skor 5 – 3 dalam adu pinalti. Tampaknya kedua tim memang memiliki kekuatan yang setara sampai dalam dua pertemuannya harus diadu pinalti.

3. Upaya balas dendam Tunisia

Tunisia memang pernah mencicipi kemenangan atas Nigeria. Namun tim nasional Tunisia berhasrat membalaskan kegagalan dari Nigeria pada 2006 lalu. Dalam pertandingan dini hari tadi, Tunisia juga cukup memberikan perlawanan yang impresif. Pada babak kedua, Tunisia banyak mengancam pertahanan Nigeria. Salah satunya terjadi pada menit ke-62. Tim nasional mencoba menembakkan bola ke gawang kiper Nigeria lewat sepakan salah satu pemainnya, yakni Samuel Chukwueze. Sayangnya, tembakan tersebut masih mampu dihalau oleh kiper Nigeria. Hal ini pun terjadi dalam beberapa upaya serangan lainnya dari Tunisia. Dengan demikian, Tunisia pun gagal dalam mewujudkan misi balas dendamnya terhadap Nigeria.

Walaupun telah berusaha sekeras mungkin pada jadwal bola perebutan juara tiga hari ini, Tunisia tetap belum mampu mengalahkan Nigeria. Liveskor terbaru masih berpihak pada kemenangan Nigeria. Namun tim nasional Tunisia dapat menjadikan hasil kali ini pembelajaran agar dapat benar-benar membalas kekalahan dalam beberapa kali pertemuan dengan Nigeria.