Siapa yang tidak mengenal sepak bola? Olahraga yang identik dengan seruan gol ini nyatanya memang sangat populer dan digemari semua kalangan. Terlihat dari banyaknya stasiun tv yang saling berlomba menayangkan liga sepak bola terbesar dari seantero dunia. Di kancah internasional, kita mengenal liga terbaik dunia dengan sejarah sepak bola yang panjang, seperti Liga Premier Inggris, Liga Italia, dan Liga Spanyol. Di Indonesia sendiri, kompetisi sepak bola terbesar bernama Liga 1. Kompetisi ini mempertemukan klub-klub sepak bola terbaik yang saling berebut piala bergengsi liga terbesar nasional. Seiring olahraga sepak bola yang kian populer di Indonesia, tak heran jika banyak orang menantikan laga secara langsung, maupun update live skor terbaru dari pertandingan yang tak sengaja dilewatkan.
Live Skor Pertandingan Hari Ini
Bagi Anda pecinta Liga 1 yang tidak sempat menonton pertandingan hari ini, jangan khawatir. Berikut kami sajikan live skor bola Liga 1 terupdate yang tentunya sayang untuk dilewatkan.
Liga 1 Indonesia 30 Juni 2019
Badak Lampung FC 0 – 3 Bali United
Persib Bandung 1 – 2 Bhayangkara FC
PSIS Semarang 0 – 0 Barito Putera
Liga 1 Indonesia 29 Juni 2019
Arema FC 1 – 2 PS Tira Persikabo
Liga 1 Indonesia 28 Juni 2019
Persipura Jayapura 1 – 1 Semen Padang
Klasemen Liga 1 Indonesia Terupdate
Berburu skor pertandingan sepak bola tak akan lengkap rasanya bila melewatkan susunan klasemen teratas. Ada kegembiraan tersendiri tentunya menyaksikan klub favorit berada di puncak tanggal klasemen. Lalu, klub manakah yang berhasil memuncaki klasemen teratas pertandingan? Mari kita saksikan klasemen Liga 1 terupdate berdasarkan live skor bola hari ini.
Top 10 Klasemen per-30 Juni 2019
- Bali United (16 poin)
- PS Tira Persikabo (11 poin)
- Bhayangkara FC (11 poin)
- Madura United (10 poin)
- Kalteng Putera (8 poin)
- PSIS Semarang (8 poin)
- PSM Makassar (7 poin)
- PSS Sleman (6 poin)
- Persib Bandung (6 poin)
- Badak Lampung FC (6 poin)
Top Scorer Sepak Bola Liga 1
Walaupun Bali United tercatat sebagai pemuncak klasemen Liga 1 Indonesia, namun top scorer atau pencetak gol terbanyak nyatanya tidak berasal dari klub ini. Ialah Flavio Beck Junior dari Bhayangkara FC tercatat sebagai pencetak gol terbanyak dengan jumlah 4 gol hingga laga hari ini. Disusul oleh Alberto Goncalves dari Sriwijaya FC dengan total 3 gol.
Dengan adanya informasi mengenai klasemen dan live skor terbaru, Anda tentunya tak perlu khawatir ketinggalan kabar mengenai klub sepak bola kesayangan Anda. Lalu bagaimana, apakah klub bola dan pemain favoritmu masuk pada salah satu daftar di atas?